KABAREKONOMI.ID, Jakarta – PT Ajaib Sekuritas Asia mencatat partisipasi investor ritel dalam IPO PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) berhasil meraih rekor tertinggi di sejarah pasar modal Indonesia. Direktur Ajaib Sekuritas Asia Anna Lora mengatakan pemesanan GoTo melalui aplikasi Ajaib mencapai lebih dari 150 ribu investor.
“Ajaib meraih rekor baru perusahaan dengan jumlah pemesanan IPO GOTO lebih dari 150 ribu investor di aplikasi Ajaib. Angka pencapaian ini mencapai lebih dari 2 kali lipat dari rekor IPO sebelumnya,” tambah Anna dalam keterangan tertulis, Sennin (11/4/2022).
Diketahui masa penawaran umum saham GoTo dengan harga Rp 338 per lembar saham resmi berakhir pada Kamis, (7/4/2022) lalu dan dijadwalkan melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada hari ini (11/4/2022). Adapun nilai kapitalisasi pasar GOTO diperkirakan mencapai Rp 400,3 triliun.
Sementara itu, IPO GOTO disebut menjadi salah satu yang terbesar di Asia dan di dunia sepanjang 2022, dan menjadikan IPO GOTO sebagai emiten dengan kapitalisasi pasar terbesar keempat di BEI.
Anna mengungkapkan, pencapaian ini menandakan kebangkitan pasar modal nasional. Mulai dari minat dan partisipasi investor ritel domestik yang tumbuh dua kali lipat dari 2021, juga transaksi IPO GOTO yang hanya ditangani penjamin emisi efek nasional dan memasarkan kepada investor domestik Indonesia.
“Dengan melantainya saham GOTO di BEI, turut dinilai dapat menjadi penggerak indeks saham teknologi. Hal itu tecermin dari tingginya minat dan antusias investor khususnya investor ritel menyambut GOTO,” pungkasnya.
(catur/CNBC)