Home » Ganjar Pranowo jadi Presiden 2024, Gabriel Siap jalankan Perintah DPP PDIP

Ganjar Pranowo jadi Presiden 2024, Gabriel Siap jalankan Perintah DPP PDIP

by Tia

KABAREKONOMI.ID, JAKARTA – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) menggelar Puncak Perayaan Bulan Bung Karno di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), pada Sabtu (24/6/2023).

Peringatan Puncak Bulan Bung Karno 2023 dengan mengusung tema “Kepalkan Tangan Persatuan untuk Indonesia Raya” ini, dihadiri seluruh elemen PDI Perjuangan, mulai dari struktur organisasi hingga relawan terpantau hadir dalam acara puncak tersebut. 

Dalam momen tersebut, Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani dalam kesempatan tersebut mengajak seluruh kader yang hadir untuk memenangkan partainya dan bakal calon presiden Ganjar Pranowo di Pemilihan Presiden 2024 mendatang.

Bahkan beberapa kali Puan menanyakan kesiapan para kader. “Hari ini, kita meneguhkan hati, bekerja keras dengan api semangat yang tak pernah padam, menangkan PDI Perjuangan dan calon presiden PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo,” seru Puan Maharani dari podium acara, Sabtu (24/6/2023).

“Siap..? Siap..? Siap..?” tanya Puan kepada massa PDIP.

Dan dijawab dengan lantang oleh seluruh kader dengan pernyataan Siap sambil mengepalkan tangan ke atas.

Merespon hal tersebut, Gabriel Shafto Ara Anggito Sianturi, B.Com, menegaskan akan melaksanakan arahan tersebut.

Bahkan anak pasangan Dr Sahat Sianturi dan Ganda Tiur M Simorangkir ini, akan bekerja keras guna mencapai target tersebut.

“Saya siap, dan bersama tim lainnya kami akan bekerja keras dan bersama-sama mewujudkan target tersebut,”jelas pengurus DPC PDIP Kota Batam, dengan jabatan Wakil Sekretaris disela-sela Perayaan Bulan Bung Karno di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Bahkan pria yang juga tercatat sebagai bakal calon anggota DPRD Kota Batam, dari PDIP dengan daerah pemilihan (Dapil) Bengkong-Batuampar ini telah memiliki tips guna melakukan konsolidasi ke bawah.

“Dengan izin Tuhan, kami siap bertukus lumus demi melaksanakan dan arahan DPP PDI Perjuangan,” tegasnya.

Sebagaimana diketahui, momen ini juga turut dihadiri seluruh elemen PDI Perjuangan Provinsi Kepulauan Riau. Tercatat ‘Banteng’ asal Provinsi Kepri yang terdiri dari kader, simpatisan dari DPD, DPC, hingga Anggota Legislatif serta Kepala Daerah yang diusung oleh PDI Perjuangan se-Provinsi Kepri terpantau hadir.

Diantaranya, Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Kepri DR.H.M. Soerya Respationo SH., M.H.⁣, Ketua DPRD Provinsi Kepri Jumaga Nadeak, Ketua DPRD Kota Batam Nuryanto, Ketua Komisi III DPRD Provinsi Kepri Widiastadi Nugroho, Bupati Natuna Wan Siswandi, hingga Anggota DPRD Provinsi Kepri Sahat Sianturi, Ery Suandi serta Anggota DPRD Kota Batam Udin P Sihaloho, Tumbur M Sihaloho, Thomas Aritas hingga para Calon Legislatif PDI Perjuangan yang akan bertarung dalam Pemilihan N Legislatif 2024 mendatang turut hadir.

pada momen tersebut, Puan Maharani mengatakan hari ini PDIP telah ‘memerahkan’ SUGBK dengan kehadiran para kader dari seluruh Indonesia. Puan menyebut lautan kader PDIP menjadi bukti soliditas di partainya.

“Hari ini kita merahkan Gelora Bung Karno. Kita merahkan Gelora Bung Karno pada hari ini. Inilah bukti bahwa keluarga besar PDI Perjuangan dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Rote, semua solid bergerak untuk PDI Perjuangan,” kata Puan dengan lantang.

Puan pun menuturkan bahwa, PDI Perjuangan telah mengalami berbagai terpaan, namun tetap tegak berdiri berjuang menwujudkan cita-cita bernegaranya. Dia lalu mengatakan cita-cita PDIP adalah menjadikan Indonesia sebagai negara untuk semua anak bangsa.

“Dengan pasang surut, terpaan gelombang, bahkan kadang dihantam badai, partai kita, PDI Perjuangan di bawah kepemimpinan Ibu Megawati Soekarnoputri dapat tetap kokoh berdiri dengan tegak, solid bergerak, memperjuangkan dan mewujudkan cita-cita tujuan bernegara kita,” ucap Puan.

“Kita, kita, kita, kita mencita-citakan Indonesia adalah negara untuk semua anak bangsa. Bukan untuk satu suku, bukan untuk satu golongan, bukan untuk satu agama. Tetapi Indonesia adalah untuk semua anak bangsa, tumpah darah, Indonesia,” sambung Puan.

Dia lalu menyampaikan tujuan keluarga besar PDIP berkumpul di SUGBK hari ini tak hanya sekadar sekadar untuk meramaikan puncak Bulan Bung Karno, tapi juga untuk menjadi pemenang.

“Seluruh kader yang saya banggakan, kita berkumpul di sini bukan untuk sekadar berkumpul, bukan sekadar untuk meramaikan kegiatan. Kita di sini berkumpul untuk menang” tutur Puan.

Dalam kesempatan ini, Puan pun memamerkan Presiden Joko Widodo (Jokowi), yang adalah politikus dari PDIP. Dia mengatakan PDIP perjuangan telah melahirkan pemimpin yang dicintai rakyat dan disegani dunia internasional.

“Kemenangan PDI Perjuangan telah melahirkan seorang pemimpin bangsa yang tidak hanya dicintai rakyatnya, tapi juga dihormati oleh dunia. Kader terbaik PDI Perjuangan, Presiden RI Bapak Jokowi,” ucap Puan.

“Mana tepuk tangannya untuk Pak Jokowi? Lagi yang keras, lagi..” kata Puan. (omk)

Baca Juga