Home » The Ascott Regional Batam Turut Peringati Hari Laut Sedunia di Pulau Buluh

The Ascott Regional Batam Turut Peringati Hari Laut Sedunia di Pulau Buluh

by bahar

KABAREKONOMI.ID, Batam – Dalam rangka memperingati Hari Laut Sedunia tepat jatuh pada Sabtu (8/6/2024), The Ascott Regional Batam yang terdiri dari HARRIS Resort Waterfront Batam, HARRIS Hotel Batam Center, HARRIS Resort Barelang Batam dan YELLO Hotel Harbour Bay Batam ikut berpartisipasi dalam aksi Clean-up sampah bersama Free The Sea yang berkegiatan berlokasi di Pulau Buluh, Kecamatan Bulang Kota Batam.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh beberapa instansi pemerintah, warga setempat, perusahaan swasta, sekolah, kampus dan HARRIS Resort Waterfront Batam, HARRIS Hotel Batam Center, HARRIS Resort Barelang Batam dan YELLO Hotel Harbour Bay Batam dari naungan group The Ascott Limited Indonesia.

Dimana hal ini bertujuan untuk meningkatkan rasa peduli masyarakat terhadap sampah khususnya sampah plastik, dengan mengusung tema Menjaga Lingkungan atau Protect the Environtment.

Baca Juga