KABAREKONOMI.ID, Jakarta – Saham PT Solusi Tunas Pratama Tbk menjadi saham dengan koreksi terdalam pada perdagangan satu pekan, 11 – 14 April 2022.
Berdasarkan data dari laman Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Jumat (15/4/2022), harga saham emiten berkode saham SUPR ini anjlok 26,11 persen, dari harga Rp40.925 ke Rp30.650 per saham. Menyusul di belakang SUPR adalah PT Binakarya Jaya Abadi Tbk. yang anjlok 24,12 persen.
Harga saham emiten berkode saham BIKA tersebut ditutup pada level Rp220 per lembar saham setelah mengawali pekan perdagangan di posisi Rp290.
Selanjutnya adalah saham PT Globe Kita Terang Tbk. (GLOB) yang terkoreksi 23,81 persen, diikuti PT Sigma Energy Compressindo Tbk. (SICO) dengan pelemahan 23,62 persen, dan saham PT Damai Sejahtera Abadi Tbk. (UFOE) yang juga turun 22,32 persen dalam 5 hari perdagangan melengkapi 5 besar saham boncos pekan ini.
Sementara itu, data perdagangan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode sepekan 11 – 14 April 2022 ditutup dalam teritori positif. Peningkatan tertinggi pekan ini terjadi pada rata-rata volume harian Bursa sebesar 39,66 persen menjadi 31,003 miliar saham dari 22,199 miliar saham pada penutupan pekan sebelumnya.
Kenaikan sebesar 27,28 persen terjadi pada rata-rata nilai transaksi harian Bursa, menjadi Rp17,624 triliun dari Rp13,847 triliun pada pekan yang lalu.
Kemudian, rata-rata frekuensi harian Bursa turut meningkat sebesar 20,15 persen menjadi 1.625.136 transaksi dari 1.352.621 transaksi pada pekan sebelumnya. “Kapitalisasi pasar Bursa mengalami peningkatan sebesar 3,97 persen dan berhasil mencatatkan rekor baru yang mencapai Rp9.400 triliun atau tepatnya Rp9.405,319 triliun dari Rp9.046,305 triliun pada pekan sebelumnya,” papar BEI dalam keterangan resminya, Jumat (15/4/2022).
Selanjutnya, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan Kamis (14/4) berada pada posisi 7.235,532, meningkat 0,34 persen dari posisi 7.210,835 pada penutupan pekan lalu. IHSG sempat mencapai rekor penutupan tertinggi di level 7.262,77 pada akhir perdagangan Rabu (13/4/2022).
10 Saham Top Losers Sepekan 11-14 April 2022
Saham Harga Pekan Ini Harga Pekan Lalu Perubahan (%)
SUPR 30.650 40.925 -25,11
BIKA 220 290 -24,14
GLOB 160 210 -23,81
SICO 194 254 -23,62
UFOE 1.305 1.680 -22,32
DFAM 570 730 -21,92
PANR 246 310 -20,65
WIFI 396 488 -18,85
DMMX 1.600 1.945 -17,74
BAUT 61 74 -17,57
(catur/Bisnis)